Pengurus PMI Ponorogo 2021-2026 di Lantik Imam Utomo
lintas86.com, Ponorogo - Kepengurusan PMI Kabupaten Ponorogo periode 2021-2026 dilantik Ketua PMI Jawa Timur Imam Utomo secara virtual dari Kantor PMI Jawa Timur Jalan Karang Menjangan No. 22 Surabaya.Sedangkan pelantikan berlangsung di Lantai II Kantor Bappeda Kabupaten Ponorogo, Rabu (7/4/2021).
Pelantikan Kepengurusan PMI Kabupaten Ponorogo dibawah Ketua Drs. H. Luhur Karsanto, M.Si dan Sekretaris Dr. H. Sumani S.Pd, M.Pd, berdasarkan surat keputusan (SK) PMI Provinsi Jawa Timur No. 049/Kep/02.06,00/lV/2021 ditandatangani Ketua PMI Jawa Timur Imam Utomo.
Imam Utomo dalam sambutannya mengatakan bahwa, pengurus yang di lantik tersebut merupakan hasil berbagai keputusan Muskab PMI Kabupaten Ponorogo, salah satu di antaranya adalah menyusun kepengurusan yang hari ini kita lantik. Kepada yang dilantik saya ucapkan selamat bekerja. Sebaliknya kepada pengurus lama saya ucapkan terimakasih atas segala pengabdiannya selama menjabat.
Imam Utomo menambahkan, saat ini kerja PMI diatur berdasarkan Undang Undang No.1/2018. Tugas PMI meliputi memberikan bantuan kepada korban konflik bersenjata dan gangguan keamanan, memberikan pelayanan donor darah kepada masyarakat, melaksanakan pembinaan relawan (PMR, KSR, TSR, dan Relawan donor darah). Disamping itu melaksanakan Diklat kepalangmerahan dan menyebarluaskan informasi tentang kepalangmerahan.
Oleh sebab itu sebagai pengurus hendaknya memiliki kepedulian dan respon yang tinggi serta cepat bertindak atas semua kejadian. "Tugas PMI sangat berat. Sebab itu pengurus harus bisa bekerjasama dengan dewan kehormatan, pemerintah dan semua pihak," tutur mantan Gubernur Jawa Timur dua periode ini.
Tugas ke depan akan komplek dan berat. Karena itu pengurus harus bisa kerjasama dengan semua agar tercipta kondisi yang baik.
"Menghadapi Pandemi Covid-19 hendaknya PPKM Mikro perlu terus didorong oleh semua pihak termasuk Ponorogo," tutur Imam Utomo.
Bencana alam yang terjadi akhir akhir ini, jelas Imam Utomo, memerlukan perhatian serius oleh semua pihak. PMI komitmen 6 jam setelah terjadi Bencana harus sudah ada di lokasi.
Bupati Ponorogo H. Sugiri sancoko SE. MM. berjanji, Pemkab Ponorogo akan mensupport full agar organisasi ini berjalan dengan baik. "PMI adalah sebuah pekerjaan yang luhur dan kemanusiaan," kata Bupati dalam sambutan singkatnya.
Meskipun Pak Imam secara fisik berada di Surabaya, namun hatinya ada di Ponorogo, Terangnya.
"Kehadiran PMI sangat diharapkan dalam ikut serta menghadapi bencana. Titik kuat dimana pemerintah daerah, sebagai mitra strategis Pemda dalam menghadapi persoalan masyarakat menuju Ponorogo hebat. Tambahnya.
Sementara itu Luhur Karsanto Pengurus PMI Kabupaten Ponorogo periode 2021-2026 menambahkan bahwa, Salah satu tugas PMI dalam membantu pemerintah adalah menyiapkan persediaan kebutuhan darah, pelayananan kesehatan dan ambulans baik ambulans pasien maupun ambulans jenazah serta penanganan bencana termasuk saat ini wabah yang sedang melanda dunia yaitu Covid-19.
Saya mengucapkan terimakasih kepada semuanya baik Pengurus Kabupaten, Dewan Kehormatan, Pengurus Kecamatan, Karyawan, Relawan dari KSR, dan TSR serta PMR sehingga program 2016-2020 bisa berjalan lancar, dan semoga Program Kerja Tahun 2021-2026 bisa terealisasi dan bisa lebih baik dari tahun tahun sebelumnya ebelumnya. Pungkasnya (amin)