Ratusan Peserta Mudik Gratis Pemprov Jatim Tiba di Ponorogo
Terlihat ratusan pemudik dari Surabaya tiba di bumi reog sekitar pukul 12.00 wib. Pemudik dari Kota Surabaya disambut oleh keluarga mereka.
Perasaan lega juga terlihat, mereka akhirnya bisa mudik di Ponorogo.
“Ponorogo rencana awal ada 13 bus. Tetapi karena banyak akhirnya tambahan 1 bus. Jadi total 14 bus totalnya ada 490 orang,” ujar Kabid Angkutan Dinas Perhubungan (Dishub) Ponorogo, Riza Fitria, Rabu siang.
Dia menjelaskan bahwa secara garis besar tidak ada kendala.
Berangkat mulai depan kantor Dishub Jatim, Jalan Ahmad Yani Surabaya pukul 09.00 wib perjalanan sangat lancar.
“Tetapi tapi sempat mogok. Ada dua bus mogok di Madoun. Tidak sempat dipindah, karena sudah bisa jalan kok,” kata Riza
Sementara salah satu warga yang memanfaatkan mudik gratis menyambut baik mudik kali ini.
Dia setiap tahun pasti mengikuti mudik gratis yang difasilitasi oleh Pemprov Jatim.
“Pandemi covid 19 lalu saja Pemprov Jatim tidak mengadakan mudik gratis. Ya akhirnya modal sendiri. Ini ada lagi ya ikut lagi,”
Dia menjelaskan, bahwa tidak mudik sendiri.
Dia membawa kedua orang tuanya. Juga 2 anaknya yang masih kecil.
“Perjalanan lancar banget, jam 09.00 wib itu berangkat. Jam 10.00 wib sudah sampai edit tol Madiun. Akan tetapi perjalanan Madiun-Ponorogo yang memakan waktu lama,” pungkasnya. (min)