PMI Bondowoso Siagakan Relawan dan Ambulans pada Apel Besar Hari Pramuka ke-62 | lintas86.com

PMI Bondowoso Siagakan Relawan dan Ambulans pada Apel Besar Hari Pramuka ke-62


lintas86.com, Bondowoso - Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Bondowoso turut serta dalam Apel Besar Hari Pramuka ke-62 yang diselenggarakan oleh Kwarcab Bondowoso di Alun-Alun Raden Bagus Asra Kironggo Bondowoso. Kamis, (31/08/2023)

Apel Besar diikuti oleh ribuan anggota Pramuka se Kabupaten Bondowoso dan dihadiri oleh Forkopimda Bondowoso.

Dalam kegiatan ini, PMI Bondowoso berperan membantu Dinkes Bondowoso dan Puskesmas Tegalampel serta Puskesmas Tenggarang dengan menyiagakan 5 orang relawan dan 1 ambulans.

Ketua PMI Kabupaten Bondowoso, Juni Sukarno, menjelaskan bahwa kehadiran PMI dalam apel besar tersebut mampu memberikan bantuan kepada peserta yang mengalami kelelahan akibat cuaca panas. 

"Alhamdulillah, berkat kesigapan petugas, beberapa peserta apel besar yang mengalami kelelahan dapat terlayani," ujarnya.

"Diharapkan kehadiran PMI dalam apel besar Hari Pramuka ke-62 Tahun 2023 ini benar-benar bermanfaat bagi mereka yang membutuhkan,". Tambahnya. 

"PMI Kabupaten Bondowoso tetap berkomitmen untuk membantu pemerintah dalam pelayanan kesehatan dan siap menjalankan tugasnya sebagai organisasi kemanusiaan,". Pungkasnya
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url