PMI Ponorogo Distribusi 345.000 Liter Air Bersih Diterima 783 Jiwa


lintas86.com, Ponorogo - Dalam upaya membantu pemerintah dan masyarakat yang terdampak kekeringan di Kabupaten Ponorogo, Palang Merah Indonesia (PMI) turut membantu Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dalam mendistribusikan air bersih. Hal ini dilakukan sebagai respons atas kebutuhan mendesak akan pasokan air bersih bagi warga.

Ketua PMI Kabupaten Ponorogo, Luhur Karsanto, menyampaikan bahwa PMI sudah aktif membantu distribusi air bersih sejak tanggal 21 Agustus 2023 hingga 31 Oktober 2023. 

"Dalam rentang waktu tersebut, PMI berhasil mendistribusikan sejumlah 345.000 liter air bersih yang diterima oleh 783 jiwa di 4 kecamatan dan 5 desa, yaitu Slahung Desa Duri dan Wates, Jambon Desa Krebet, Pulung Desa Karangpatihan dan Sawoo Desa Pangkal,". Ungkapnya

"Kolaborasi antara PMI, BPBD, dan masyarakat setempat diharapkan dapat meningkatkan efektivitas upaya penanggulangan bencana dan memberikan bantuan yang signifikan bagi masyarakat yang terdampak. Kami menyampaikan harapannya bahwa dukungan ini dapat meringankan beban dan memberikan bantuan yang dibutuhkan oleh masyarakat.

Sementara itu, Tukirah, warga setempat berusia 62 tahun, mengungkapkan rasa terimakasihnya atas bantuan air bersih yang diberikan oleh PMI. 

Ia menyampaikan apresiasi kepada PMI Kabupaten Ponorogo atas upaya membantu mengatasi bencana kekeringan melalui distribusi air bersih di lingkungan mereka.

Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Ponorogo, Mahsun, menambahkan, dengan adanya penambahan armada dari PMI, pendistribusian air bersih di Kabupaten Ponorogo sangat terbantu. 

"Partisipasi PMI dalam pendistribusian bantuan air bersih ini dapat mengurangi beban masyarakat yang terkena dampak bencana kekeringan,". Ungkapnya

"Masyarakat Ponorogo yang sedang terkena dampak kekeringan merasakan manfaat dari bantuan yang diberikan oleh PMI dan BPBD,". Jelasnya. 

"Air bersih menjadi kebutuhan utama yang sangat dibutuhkan oleh masyarakat dalam menghadapi musim kekeringan yang panjang. Keikutsertaan PMI dalam membantu distribusi air bersih melalui truk tangki merupakan langkah yang positif dalam membantu masyarakat yang sedang membutuhkan,". Tambahnya (min)
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url