PMI Sidoarjo Gelar Pembinaan bagi Pembina PMR
Pelatihan ini dilaksanakan selama dua hari, mulai tanggal 24-25 November 2023, di Royal Caravan Hotel Trawas, dengan jumlah peserta sebanyak 30 orang.
Metode yang digunakan dalam pelatihan ini adalah teori dan praktek, yang dipandu oleh dua narasumber dari PMI Provinsi Jawa Timur dan PMI Kabupaten Sidoarjo.
Dalam kesempatan tersebut, Wakil Ketua PMI Kabupaten Sidoarjo, Dr. Tirto Adi., M.Pd, bidang Pembinaan Relawan dan PMR, mengungkapkan bahwa PMR merupakan wadah pembinaan anggota remaja PMI yang mampu menampung motivasi, idealisme, pengalaman, dan ketrampilan remaja untuk mendukung kemajuan PMI.
Dalam kesempatan tersebut, Wakil Ketua PMI Kabupaten Sidoarjo, Dr. Tirto Adi., M.Pd, bidang Pembinaan Relawan dan PMR, mengungkapkan bahwa PMR merupakan wadah pembinaan anggota remaja PMI yang mampu menampung motivasi, idealisme, pengalaman, dan ketrampilan remaja untuk mendukung kemajuan PMI.
Ia juga menambahkan bahwa pelatihan PMR Mula merupakan persiapan bagi kader yang berkualitas dan mampu membantu melaksanakan pelayanan Kepalangmerahan saat ini dan di masa depan.
Selain itu, pembina PMR merupakan wakil kepala sekolah, guru, atau seseorang yang ditunjuk sebagai pembina PMR di sekolah.
Selain itu, pembina PMR merupakan wakil kepala sekolah, guru, atau seseorang yang ditunjuk sebagai pembina PMR di sekolah.
Pelatihan ini bertujuan untuk membekali pembina PMR dalam melakukan pengembangan untuk masing-masing PMR yang mereka bina.
Dengan pelatihan ini, diharapkan para pembina PMR dapat menjadi inisiator dan koordinator bagi pembina/fasilitator PMR di Kabupaten Sidoarjo, serta menyelenggarakan Latihan PMR tingkat sekolah dengan metode partisipatif yang menghasilkan kreativitas dan inovasi baru dalam pembinaan PMR.
Salah satu panitia kegiatan, M. Sugeng, S.Pd.I, mengungkapkan bahwa kerjasama antara PMI Sidoarjo dan K3S SD Swasta Sidoarjo dalam pelatihan pembina PMR Mula sangat bermanfaat untuk pembentukan PMR di sekolah SD Swasta se-Kabupaten Sidoarjo.
Salah satu panitia kegiatan, M. Sugeng, S.Pd.I, mengungkapkan bahwa kerjasama antara PMI Sidoarjo dan K3S SD Swasta Sidoarjo dalam pelatihan pembina PMR Mula sangat bermanfaat untuk pembentukan PMR di sekolah SD Swasta se-Kabupaten Sidoarjo.
Melalui kegiatan ini, diharapkan pengetahuan mengenai PMI dan programnya dapat meningkat, serta adanya kegiatan yang terus dilakukan untuk memperkaya kemampuan siswa dalam mengembangkan jiwa kepedulian sosial terhadap sesama.
K3S SD Swasta Sidoarjo juga mengucapkan terima kasih kepada Tim PMI Sidoarjo atas kerjasama yang terjalin.
Erna Kurnia Yunita, S.Pd, perwakilan dari SDIK Mutiara Anak Sholeh, menyatakan bahwa pelatihan pembina PMR Mula ini sangat inovatif, terutama mengingat jumlah PMR Mula di Sidoarjo yang masih sedikit.
Erna Kurnia Yunita, S.Pd, perwakilan dari SDIK Mutiara Anak Sholeh, menyatakan bahwa pelatihan pembina PMR Mula ini sangat inovatif, terutama mengingat jumlah PMR Mula di Sidoarjo yang masih sedikit.
Pelatihan tersebut dapat membantu para pembina untuk lebih memahami dan mengenal PMR secara mendalam.
Dalam dua hari pelatihan tersebut, para peserta diberikan materi mengenai gerakan palang merah, organisasi PMI, serta prosedur mengaktifkan PMR di sekolah. Harapannya setelah mengikuti pelatihan ini adalah para pembina dapat menjalankan PMR di sekolah dengan lebih baik dan terstruktur. (min)