SMPN 11 Magelang Gelar Doa dan Donasi untuk Palestina | lintas86.com

SMPN 11 Magelang Gelar Doa dan Donasi untuk Palestina


lintas86.com, Magelang - Dalam rangka menjalankan hasil sosialisasi Surat Edaran Menteri Agama Republik Indonesia Nomor 12 tahun 2023 tentang solidaritas dan doa bersama untuk Palestina, SMP Negeri 11 Magelang mengadakan acara doa bersama dan pengumpulan donasi dari seluruh warga SMP Negeri 11 Magelang. Rabu, (22/11/2023)

Acara tersebut dihadiri oleh orang tua, siswa-siswi, alumni, guru, dan tenaga administrasi sekolah yang dengan sukarela menyisihkan sebagian rezekinya untuk membantu warga Palestina yang sedang dalam krisis.

Total donasi yang terkumpul mencapai Rp. 4.113.000 dan akan disalurkan melalui Kementerian Agama Kota Magelang untuk kemudian diteruskan ke Palestina. 

Donasi ini diharapkan dapat memberikan bantuan dalam menyediakan kebutuhan pokok dan mendukung upaya pemulihan bagi masyarakat Palestina yang terdampak konflik.

Doa bersama dilaksanakan setelah sholat Dzuhur, bagi mereka yang beragama Islam, dihadiri oleh seluruh warga sekolah. 

Sedangkan bagi pemeluk agama Kristiani, dilaksanakan di laboratorium IPA dengan guru pembimbingnya. 

Doa bersama ini diharapkan mampu memberikan kekuatan dan semangat kepada saudara-saudara kita di Palestina dalam menghadapi cobaan yang berat.

Guru, wali siswa dan seluruh warga SMP Negeri 11 Magelang berharap semoga doa bersama dan donasi yang telah dikumpulkan dapat memberikan manfaat dan meringankan beban yang dihadapi oleh warga Palestina. 

Dengan solidaritas dan kepedulian yang tinggi, kita berharap agar situasi di Palestina segera pulih dan mengalami keadilan dan perdamaian yang abadi. (min)
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url