Libur Natal Tahun Baru, PMI Kota Kediri Siaga | lintas86.com

Libur Natal Tahun Baru, PMI Kota Kediri Siaga


lintas86.com, Kediri - Berbagai instansi dari TNI, POLRI, DINKES, BPBD, DAMKAR, SATPOL PP, dan PMI Kota Kediri telah membentuk Pos Terpadu Operasi Lilin Semeru pada Libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 di pos Mrican, kecamatan Mojoroto, Kota Kediri 

Pos terpadu siaga sejak tanggal 22 Desember 2023 hingga 2 Januari 2024.

Pengurus PMI Kota Kediri Wahyu Purnama Wijaya mengatakan, Pos Terpadu ini dibentuk guna menghadapi libur natal dan tahun baru. Dalam pos ini, berbagai instansi bekerja sama dengan lebih terkoordinasi dan efektif.

Wahyu menjelaskan bahwa Pos terpadu dilengkapi dengan tim medis yang siap memberikan pelayanan kesehatan.

"Kami memiliki tim medis yang terlatih dalam memberikan pertolongan pertama dan pertolongan medis. Mereka akan memberikan pelayanan kesehatan mulai dari pemeriksaan ringan hingga penanganan kasus darurat," ungkapnya


"Selain di Pos Terpadu Mrican, Posko juga disiagakan di depan PMI markas PMI KOTA KEDIRI dengan mengerahkan pengurus dan relawan, PMR WIRA/KSR". Jelasnya

"Melalui Pos Terpadu NATARU ini, kami dapat bekerja bersama-sama dalam mengurangi risiko dan memberikan bantuan yang lebih cepat kepada masyarakat yang terdampak bencana,". Tambahnya

"Instansi-instansi yang terlibat berjanji akan memberikan pelayanan maksimal kepada warga  dengan baik untuk memastikan libur natal dan tahun baru berjalan dengan baik dan lancar,". Pungkasnya

Sementara itu Wlwarga Kota Kediri juga turut memberikan apresiasi atas pembentukan Pos Terpadu ini. 

"Kami merasa lebih yakin dan tenang karena adanya pos ini yang memberikan pelayanan dan bantuan secara terpadu dalam libur natal dan tahun baru ini,". Ungkapnya (min) 
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url