Evaluasi Program, PMI Ponorogo Gelar Mukerkab
Ketua PMI Ponorogo, Luhur Karsanto saat sambutan |
lintas86.com, Ponorogo - Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Ponorogo mengadakan Musyawarah Kerja kabupaten dalam rangka meng-evaluasi program kerja tahun 2023 dan menyiapkan program kerja tahun 2024. Rabu, (10/01/2024).
Acara ini diadakan di Aula Markas PMI Kabupaten Ponorogo dan dihadiri oleh Dewan Kehormatan, Pengurus Kabupaten, 21 Pengurus PMI Kecamatan Se-Kabupaten Ponorogo, staf, dan perwakilan relawan.
Ketua PMI Kabupaten Ponorogo, Drs. H. Luhur Karsanto M.Si., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan tahunan yang bertujuan sebagai evaluasi kerja dan bahan masukan untuk menyelenggarakan program kerja pada tahun 2024.
Beberapa kegiatan yang telah dilaksanakan oleh PMI Kabupaten Ponorogo
antara lain bidang administrasi, organisasi, dan hubungan masyarakat oleh Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Ponorogo dilaksanaan kegiatan Halal Bihalal dan peringatan HUT ke-78 PMI, rapat kerja antara PMI Kabupaten Ponorogo dengan instansi terkait baik di dalam kota maupun di luar kota. Di bidang SDM, pertemuan Forum Pelajar Palang Merah Indonesia (FORPIS) dan Forum Relawan (FOREL) Se Jatim, partisipasi Jumpa Bakti Gembira (JUMBARA) tingkat nasional dan orientasi pembina PMR.
Antusias peserta Mukerkab PMI Ponorogo |
Dalam menghadapi potensi bencana alam, PMI Kabupaten Ponorogo juga terus berupaya meningkatkan kesiapsiagaan dengan memberikan bantuan kepada 52 desa di 16 kecamatan yang terdampak oleh bencana alam, meliputi angin kencang, banjir, tanah longsor, kekeringan, dan kebakaran dengan penerima manfaat 1796 Jiwa dari 572 KK, khusus kekeringan PMI mendistribusikan 430.000 liter air bersih dengan penerima mamfaat 783 jiwa dari 4 Kecamatan 6 Desa di Ponorogo. Di bidang pelayanan kesehatan sosial, PMI memberikan layanan ambulance pasien dan jenazah dalam dan luar kota yang telah memberikan manfaat bagi 151 jiwa, serta layanan rumah sehat yang telah membantu 269 orang. Pelayanan administrasi unit donor darah yang telah didokumentasikan dan memperoleh izin operasional sesuai dengan yang diamanatkan pada Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2021 Tentang Standar Kegiatan Usaha Dan Produk Pada Penyelenggaraan Perizinan Berusaha Berbasis Risiko Sektor Kesehatan dan pembuatan Prasasti Donor Darah 100
Dalam acara ini juga disampaikan beberapa rencana program tahun 2024, seperti pelatihan pertolongan pertama (PP) basic dan intermediate, konsolidasi program fraksionasi plasma, pelatihan cara pembuatan obat yang baik (CPOB), pelatihan kesehatan dan keselamatan kerja (K3), serta pemberian piagam penghargaan donor darah sukarela sebanyak 100 kali yang akan diserahkan oleh Presiden RI.
PMI Kabupaten Ponorogo juga berencana untuk melakukan akreditasi markas dan unit donor darah pada tahun 2024.
Penerima penghargaan Bulan Dana 2023 |
Dalam kesempatan ini juga dilakukan penyerahan penghargaan kepada
kecamatan-kecamatan yang telah menjadi yang tercepat dalam menyerahkan
dana kemanusiaan. Kategori A diraih oleh Kecamatan Bungkal, Kecamatan
Pulung, dan Kecamatan Balong, sedangkan kategori B diraih oleh Kecamatan
Badegan, Kecamatan Jetis, dan Kecamatan Sooko.
PMI Kabupaten
Ponorogo mengucapkan terima kasih atas dukungan dan kerjasama dari semua
pihak yang telah membantu program tahun 2023 berjalan lancar, serta
memohon doa dan dukungan untuk program tahun 2024. Semoga PMI Kabupaten Ponorogo dapat
meningkatkan pelayanan dan kinerjanya dalam menjalankan tugas-tugas
kemanusiaan di tahun yang akan datang. (min)