Donor Darah, Universitas Kadiri Sumbang 39 Kantong
Pengurus PMI Kota Kediri, Wahyu Purnama wijaya, mengatakan, dari 44 peserta sebanyak 39 orang berhasil menjadi pendonor darah yang sukses. Mereka terbagi menjadi golongan darah A sebanyak 6 orang, golongan B sebanyak 15 orang, golongan O sebanyak 15 orang, dan golongan AB sebanyak 3 orang, sedangkan 5 peserta harus ditolak karena beberapa alasan, yaitu ada yang memiliki berat badan kurang, kadar hemoglobin tinggi, tekanan darah tinggi, dan sedang mengonsumsi obat.
"Kegiatan donor darah ini merupakan bentuk kepedulian dari masyarakat Kota Kediri dan Universitas Kadiri terhadap sesama yang membutuhkan,". Ungkapnya
"Partisipasi dari para pendonor sangat diapresiasi dan diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi orang lain untuk turut serta dalam kegiatan kemanusiaan yang positif seperti ini,". Tambahnya
"Semoga donor darah yang dilakukan pada hari ini dapat memberikan manfaat besar bagi penerima darah yang membutuhkannya. Terima kasih kepada seluruh pendonor yang telah berpartisipasi dalam kegiatan ini,". Pungkasnya (min)
"Semoga donor darah yang dilakukan pada hari ini dapat memberikan manfaat besar bagi penerima darah yang membutuhkannya. Terima kasih kepada seluruh pendonor yang telah berpartisipasi dalam kegiatan ini,". Pungkasnya (min)