PMI Bojonegoro Dukung Operasi SAR Anak Tenggelam di Bengawan Solo | lintas86.com

PMI Bojonegoro Dukung Operasi SAR Anak Tenggelam di Bengawan Solo


lintas86.com, Bojonegoro - Tim SAR gabungan akhirnya berhasil menemukan Alvian Ari Pradana (18 tahun), remaja warga Banjarejo Bojonegoro yang dilaporkan tenggelam di Bengawan Solo. 

Korban ditemukan dalam keadaan meninggal dunia pada Kamis (8/08/2024) pukul 16.20 WIB, tidak jauh dari lokasi awal kejadian tenggelam.

Operasi pencarian yang dilakukan selama 24 jam sejak Rabu (7/08/2024) pukul 16.30 WIB melibatkan berbagai pihak, termasuk Basarnas, BPBD Kabupaten Bojonegoro, SAR MTA, serta PMI Kabupaten Bojonegoro.

"Korban ditemukan setelah 4 perahu LCR milik Basarnas, BPBD Kabupaten Bojonegoro, dan SAR MTA melakukan manuver pencarian. Alhamdulillah, korban berhasil muncul ke permukaan," ujar Kepala BPBD Kabupaten Bojonegoro, Laela Noor Ainy.

Setelah ditemukan, jenazah korban diserahkan kepada pihak keluarga.

Kalak BPBD Kabupaten Bojonegoro mengucapkan terima kasih kepada seluruh potensi SAR Bojonegoro atas dedikasi dan kerja keras dalam melaksanakan operasi kemanusiaan ini.

PMI Kabupaten Bojonegoro juga turut berperan aktif dalam operasi SAR ini. 

"Dalam mendukung operasi SAR, PMI Kabupaten Bojonegoro menerjunkan tim relawan dan Siaga Bencana Berbasis Masyarakat (SIBAT) serta menyiagakan ambulans," jelas Kasubsi PMI Kabupaten Bojonegoro, Wahyu Theo Alfian kepada lintas86.com

Keberhasilan Tim SAR gabungan dalam menemukan korban ini menunjukkan pentingnya kolaborasi dan kerja sama antar berbagai pihak dalam menanggulangi bencana. Semoga kejadian ini menjadi pelajaran bagi kita semua untuk meningkatkan kewaspadaan dan keselamatan saat beraktivitas di sekitar sungai atau perairan. (min)
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url