PMR Pondok Pesantren Al Islam Joresan, Kunjungi PMI Ponorogo, Belajar Pentingnya Donor Darah | lintas86.com

PMR Pondok Pesantren Al Islam Joresan, Kunjungi PMI Ponorogo, Belajar Pentingnya Donor Darah



lintas86.com,
Ponorogo - Dalam rangka melaksanakan program kerja, 37 anggota PMR Pondok Pesantren Al Islam Joresan Kecamatan Mlarak melakukan kunjungan edukasi ke PMI Kabupaten Ponorogo pada Jumat (30/08/2024).

Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan lebih dekat proses donor darah dan membangun kesadaran pentingnya aksi kemanusiaan tersebut di kalangan generasi muda.

"Kunjungan ini merupakan bagian dari program kerja PMR kami. Kami ingin mengenalkan anak-anak secara langsung bagaimana proses donor darah dilakukan," ujar Titin Zumarah Fadilah, Pembina PMR MA Al Islam Joresan. 

"Harapannya, setelah mengikuti kegiatan ini, mereka akan lebih memahami tentang donor darah dan terdorong untuk menjadi pendonor yang konsisten."

Kunjungan tersebut disambut baik oleh PMI Kabupaten Ponorogo. Melalui dr. Barunanto Ashadi, Kepala UDD PMI Kabupaten Ponorogo, disampaikan bahwa kegiatan edukasi ini sangat penting untuk membangun antusiasme dan kepedulian terhadap donor darah sejak dini.

"Mereka ini bagian daripada masyarakat yang perlu dilibatkan dalam menjaga kelestarian proses donor darah," ungkap dr. Barunanto. 

"Semoga dengan kegiatan ini, mereka termotivasi untuk menjadi pendonor yang rutin dan membantu dalam menjaga kelangsungan pekerjaan kemanusiaan.". 

Selain mendapatkan penjelasan mengenai proses donor darah, anggota PMR juga diajak berdiskusi dan melihat langsung proses pengambilan darah di UDD PMI. Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan pemahaman mereka mengenai donor darah dan mendorong mereka untuk aktif berpartisipasi dalam aksi kemanusiaan ini.

"Donor darah tidak sekedar memberikan sesuatu bagi orang lain, tapi juga menyehatkan diri sendiri," tambah dr. Barunanto. 

"Dalam Islam, sedekah adalah hal yang dianjurkan, dan salah satu potensi diri yang bisa kita sedekahkan adalah darah. Semoga ini menjadi bagian dari keberkahan dan menjaga kesehatan kita.". Pungkasnya

Kunjungan edukasi ini diharapkan dapat meningkatkan kerjasama antara PMI Kabupaten Ponorogo dan Pondok Pesantren Al Islam Joresan di masa depan. PMI berharap kegiatan ini dapat menjadi langkah awal untuk melahirkan generasi muda yang peduli terhadap kesehatan dan siap membantu sesama melalui donor darah. (min)
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url