PMI Banyuwangi Bekali 63 Peserta untuk Jadi Fasilitator PMR | lintas86.com

PMI Banyuwangi Bekali 63 Peserta untuk Jadi Fasilitator PMR


lintas86.com, Banyuwangi - PMI Kabupaten Banyuwangi terus berupaya memperkuat jaringan Palang Merah Remaja (PMR) di wilayahnya. Kali ini, PMI Banyuwangi kembali menggelar Pelatihan Fasilitator (TOF) PMR Madya Angkatan ke-2 bekerja sama dengan Dinas Pendidikan Kabupaten Banyuwangi.

Ketua Panitia dari Dinas Pendidikan, Slamet Subagyo, S.Pd., mengungkapkan bahwa saat ini telah terbentuk 2 angkatan dengan total 63 peserta. Angkatan pertama berjumlah 35 orang, sedangkan Angkatan ke-2 yang sedang berlangsung saat ini terdiri dari 28 orang.

Pelatihan TOF ini bertujuan untuk membekali peserta agar siap menjadi Fasilitator dan Pembina di sekolah masing-masing. Mereka diharapkan mampu menyebarkan ilmu yang diperoleh di sekolah mereka dan bahkan di sekolah lain di sekitarnya. 

"Setelah lulus dari pelatihan, peserta diharapkan siap menjadi relawan minimal 3 tahun sesuai dengan komitmen yang telah ditandatangani sejak awal pendaftaran," jelas Slamet Subagyo.

Slamet Subagyo juga menekankan pentingnya memiliki jiwa yang tangguh, berempati, dan menjadi relawan tanpa pamrih.

"Pelatihan tidak hanya bersifat teoritis, tapi juga dilakukan praktik langsung. Peserta diharapkan untuk melaporkan hasil pelatihan kepada Kepala Sekolah (Kasek) untuk ditindaklanjuti agar sekolah menjadi lebih sehat," tambahnya.

Dr. H. Nurhadi, MM selaku Ketua Harian PMI, menegaskan pentingnya sikap ikhlas dalam menjadi relawan, tanpa memandang siapa yang ditolong dan tanpa mengharapkan imbalan. Beliau juga menegaskan bahwa PMI bersifat netral dan tidak terlibat dalam aktivitas politik praktis. 

"Selamat kepada peserta yang bergabung dengan PMI," sambut Dr. H. Nurhadi.

Harapannya, setelah mengikuti pelatihan, peserta tidak perlu lagi mengundang pelatih dari PMI kecuali untuk materi spesialisasi dan praktek seperti Pertolongan Pertama atau Ayo Siaga Bencana.

Dengan semangat kerelawanan yang tinggi, diharapkan para peserta dapat menjadi agen perubahan yang membanggakan masyarakat dan sekolah di sekitarnya. (min) 
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url