Raih Akreditasi Paripurna, UDD PMI Kabupaten Ponorogo Siap Untuk CPOB | lintas86.com

Raih Akreditasi Paripurna, UDD PMI Kabupaten Ponorogo Siap Untuk CPOB


lintas86.comKaranganyar - UDD PMI Kabupaten Ponorogo sukses meraih Akreditasi Paripurna, predikat tertinggi untuk UDD PMI di Indonesia.
 
Pencapaian ini diraih setelah melalui proses yang panjang dan penuh dedikasi, UDD PMI Ponorogo ke-28 yang telah terakreditasi dari 328 UDD PMI se-Indonesia

Prestasi gemilang ini dirayakan dalam acara gathering dan rapat pemenuhan perencanaan perbaikan strategis yang digelar di Sakura Hills Tawangmangu, Jumat-Sabtu (05-06/09/2024). Seluruh pegawai dan jajaran Pengurus PMI Kabupaten Ponorogo hadir dalam acara tersebut.

Puncak acara ditandai dengan penyerahan Piagam Sertifikat Paripurna dari Kepala UDD PMI Kabupaten Ponorogo, Barunanto, kepada Ketua PMI Kabupaten Ponorogo, Luhur Karsanto.

Dalam rapat yang dilanjutkan setelah gathering, Barunanto menyampaikan rasa syukur dan menekankan bahwa pencapaian ini bukan akhir, melainkan awal untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan dan penyediaan darah kepada masyarakat.

"Kita tidak boleh berpuas diri dengan predikat Paripurna. Kita harus terus meningkatkan kualitas pelayanan dan memenuhi semua elemen penilaian untuk mencapai predikat CPOB (Cara Pengelolaan Obat yang Baik) atau CPDB (Cara Pengelolaan Darah yang Baik)," tegas Barunanto.

Untuk mencapai predikat CPOB, Barunanto memaparkan beberapa catatan yang perlu diperbaiki, yaitu:

Memenuhi Perencanaan Perbaikan Strategis: Melakukan kajian mendalam terhadap catatan-catatan dari proses akreditasi sebelumnya untuk memastikan semua elemen penilaian terpenuhi.

Meningkatkan Kualitas Pengolahan Darah: UDD PMI Kabupaten Ponorogo harus terus berupaya meningkatkan kualitas pengolahan darah agar memenuhi standar CPOB.

Meningkatkan Kesadaran Hukum: Meningkatkan pemahaman dan kepatuhan terhadap aturan hukum yang berlaku untuk kegiatan UDD PMI.

"Semoga dengan pencapaian akreditasi Paripurna dan upaya persiapan menuju CPOB, UDD PMI Kabupaten Ponorogo dapat memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan menjadi contoh bagi UDD PMI lainnya di Indonesia," tutup Barunanto.

Luhur Karsanto, Ketua PMI Kabupaten Ponorogo, dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur atas pencapaian UDD dan menekankan pentingnya proses pembelajaran dalam meraih predikat Akreditasi ini. 

Luhur juga mengungkapkan pengalamannya dalam persiapan akreditasi sebelumnya.

"Saya senang melihat semangat dan kesiapan UDD untuk terus meningkatkan kualitas. Proses ini memang menantang, tapi kita harus belajar dari pengalaman dan terus berbenah," ujar Luhur Karsanto.

Dengan diraihnya Akreditasi Paripurna, UDD PMI Kabupaten Ponorogo membuktikan komitmennya dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Langkah selanjutnya, UDD PMI Kabupaten Ponorogo akan terus berupaya untuk mencapai predikat CPOB, sehingga kualitas pelayanannya semakin meningkat dan bermanfaat bagi seluruh masyarakat. (min)
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url