RAPI dan ORARI Ikut Sukseskan Latgab dan Temu Sibat Nasional III | lintas86.com

RAPI dan ORARI Ikut Sukseskan Latgab dan Temu Sibat Nasional III


lintas86.com, Kebumen – Dalam upaya menyukseskan kegiatan Latihan Gabungan (Latgab) dan Temu Sibat Nasional III, perwakilan anggota Sibat dari 24 Kabupaten/Kota di Indonesia, RAPI (Radio Antar Penduduk Indonesia) dan ORARI (Organisasi Amatir Radio Indonesia) di Kebumen turut berkontribusi dengan memberikan bantuan komunikasi.

Siyanto JZYCS, Pengurus WAKA RAPI Wilayah 26 Kebumen, menjelaskan bahwa persiapan untuk kegiatan ini telah dilakukan dengan baik. 

"Kami dari RAPI dan ORARI siap memberikan dukungan komunikasi, pemantauan, serta informasi terkait kegiatan Sibat selama acara berlangsung," ujarnya.

Kegiatan Latgab dan Temu Sibat Nasional III akan berlangsung dari tanggal 23 hingga 27 September 2024, dengan dua lokasi utama, yaitu Pantai Pandan Kuning dan Kali Ratu. 

"Untuk mendukung kelancaran acara ini, tim RAPI dan ORARI Kebumen menugaskan delapan personil yang akan bertugas selama empat hari. Mereka akan dibagi menjadi dua pos, dengan jadwal dari pagi hingga malam. Setiap hari kami akan menugaskan dua orang personil di setiap pos, dari jam 07.00 hingga 19.00 dan jam 21.00 hingga 07.00 pagi," tambah Siyanto. 

Ia juga mengungkapkan bahwa komunikasi yang baik antara anggota RAPI, ORARI, PMI, dan relawan lainnya sangat penting untuk memastikan semua berjalan lancar.

Siyanto mengungkapkan rasa syukurnya karena sejauh ini tidak ada kendala dalam pelaksanaan bantuan komunikasi. "Kami berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik dan memberdayakan jaringan komunikasi agar masyarakat memahami tugas dan peran mereka dalam situasi darurat," tuturnya.

Dengan semangat kerja sama yang solid antara RAPI, ORARI, TNI, dan berbagai unsur relawan lainnya, diharapkan kegiatan Latgab dan Temu Sibat Nasional III dapat berjalan sukses dan memberikan manfaat besar bagi masyarakat.

Untuk informasi lebih lanjut terkait Bantuan Komunikasi dalam kegiatan ini, peserta dapat menghubungi nomor kontak yang tersedia: 08162500341. Salam tangguh, salam kemanusiaan!
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url