Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Resmi Dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia | lintas86.com

Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Resmi Dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia


lintas86.com, Jakarta - Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka telah resmi dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia periode 2024-2029. Pelantikan berlangsung dengan khidmat di gedung Nusantara MPR/DPR RI, Senayan, Jakarta Pusat pada hari Minggu, (20/10/2024)

Dalam Sidang Paripurna MPR RI, Prabowo dan Gibran mengucapkan sumpah jabatan sebagai Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia di hadapan Ketua MPR Ahmad Muzani. Dihadiri juga oleh mantan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin, keduanya turut menyaksikan momen pelantikan tersebut.

Prosesi dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara pelantikan oleh Presiden, Wakil Presiden, dan pimpinan MPR. Dilanjutkan dengan pertukaran tempat duduk, menandai transisi kekuasaan dari pemerintahan sebelumnya.

Dalam pidato pertamanya sebagai Presiden RI ke-8, Prabowo menyampaikan pesan penting tentang mewujudkan swasembada pangan dan pentingnya bekerja untuk kepentingan rakyat. Prabowo juga menegaskan pentingnya kolaborasi dan kesatuan dalam membangun masa depan Indonesia yang lebih baik.

Usai pelantikan, Prabowo dan Gibran akan melakukan iring-iringan dari Gedung Parlemen ke Istana Negara, Jakarta Pusat, sambil menyapa warga yang berkumpul di sepanjang jalan menuju Istana.

Pelantikan ini mengakhiri periode pemerintahan sebelumnya dan menandai awal kepemimpinan dari Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming sebagai pimpinan negara yang baru.

Dengan harapan akan masa depan yang lebih baik, Prabowo dan Gibran siap memimpin Indonesia ke arah kemajuan dan kesejahteraan bersama.

*Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel di atas untuk konten akun media sosial komersial tanpa seizin redaksi lintas86.com(min)
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url