Masjid Baitul Mukhlisin Nologaten Raih Juara 3 Nasional di Masjid Award 2024 | lintas86.com

Masjid Baitul Mukhlisin Nologaten Raih Juara 3 Nasional di Masjid Award 2024


lintas86.com, Ponorogo – Dalam ajang bergengsi CRM Award 2024 yang diselenggarakan oleh Lembaga Pengembangan Cabang Ranting dan Pemberdayaan Masjid (LPCRPM) Pimpinan Pusat Muhammadiyah di Palembang, Masjid Baitul Mukhlisin yang terletak di Jalan Lawu Nologaten, Ponorogo, berhasil meraih prestasi membanggakan dengan menyabet juara 3 tingkat nasional dalam kategori Masjid Award 2024 di Palembang. Minggu, (03/11/2024)

Ketua Takmir Masjid Baitul Mukhlisin, H. Suwardi, mengungkapkan rasa syukurnya atas pencapaian ini. 

“Alhamdulillah, berkat ridho Allah dan perjuangan kami pengurus serta takmir masjid, kami dapat meraih juara 3 di ajang bergengsi tingkat nasional ini,” ujar Suwardi kepada lintas86.com

Ia menambahkan bahwa keberhasilan ini tidak lepas dari kekompakan dan keharmonisan antara pengurus masjid dan jamaah yang sangat solid.

Penghargaan berupa piagam, piala, dan uang pembinaan diserahkan langsung oleh Agung Danarto, Ketua PP Muhammadiyah, kepada para juara dan unggulan lainnya. Suwardi berharap pencapaian ini dapat memotivasi masjid untuk semakin makmur dan memakmurkan umat. 

“Kedepan, program yang akan kami garap lebih intensif adalah santunan untuk janda yang kurang mampu, pemberian uang saku untuk anak-anak jamaah di masjid, serta pengembangan poskesmas (pos kesehatan masjid),” tambahnya.

Jamaludin Ahmad, Ketua LPCRPM PP Muhammadiyah, menjelaskan bahwa ajang ini bukan sekadar kompetisi untuk mencari yang terbaik, melainkan sebagai sarana silaturahmi untuk menggali inspirasi antar cabang ranting dan masjid Muhammadiyah di seluruh Indonesia. 

“Semua peserta adalah perwakilan terbaik dari berbagai daerah, dan mereka layak dijadikan percontohan nasional,” tuturnya.

Meskipun semua peserta merupakan unggulan, Jamaludin mengakui bahwa proses penilaian dan pemberian peringkat tidaklah mudah.
 
“Sulit untuk menentukan pemenangnya karena semua peserta benar-benar unggulan dan terbaik,” pungkasnya.

Dengan pencapaian ini, Masjid Baitul Mukhlisin Nologaten diharapkan dapat terus berkontribusi dalam pengembangan masyarakat dan menjadi inspirasi bagi masjid-masjid lainnya di seluruh Indonesia.

Masjid Baitul Mukhlisin – Menjadi Teladan dalam Memakmurkan Umat!

Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel di atas untuk konten akun media sosial komersial tanpa seizin redaksi lintas86.com. (aw/min)

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url